Pengalaman Reparasi Tas di Detos

reparasi tas di depok
Masih tutup πŸ™‚

Tak bisa dimungkiri bahwa produk-produk fesyen, seperti tas, sepatu, jaket, atau koper bisa mengalami kerusakan kapan saja, bahkan untuk beberapa produk yang nilainya sudah cukup mahal sekalipun.

Salah satu produk yang biasa sehari-hari dipakai adalah tas, dan benar saja masalah-masalah kecil seperti resleting macet, tali putus, atau kulit mengelupas bisa menjadi masalah besar, jika tidak segera diperbaiki.

Di kota Depok sendiri, sebetulnya ada beberapa tempat reparasi yang sudah cukup ternama, salah satunya adalah Laba-Laba yang lokasinya terletak di jalan utama Margonda Raya. Sayangnya, lokasi reparasi yang satu ini terkenal cukup mahal, apalagi jika harga tas yang kita beli cuma di kisaran Rp200 ribu-300 ribu.

Selain Laba-Laba, ada juga beberapa alternatif tempat reparasi tas lainnya seperti di daerah Cimanggis atau Beji Depok 1. Tapi, karena saya gak mau ribet, akhirnya saya mampir ke Depok Town Square (Detos), untuk mencoba memperbaiki resleting tas yang dol (gak bisa ditutup). Di sini, saya dikenai biaya Rp50 ribu untuk mengganti kepala reseleting saja hehe…

(Mahal atau murah memang relatif ya, tapi kayaknya harga segitu sama dengan kalau saya reparasi di Laba-Laba ;D). Maklum, karena lokasi rukonya juga di dalam mal yang memang biaya sewanya lumayan dan kena pajak pula.

reparasi tas di depok
Ini penampakan tokonya pas udah buka πŸ™‚

Ya sudahlah, berhubung udah capek keliling-keliling dan gak bisa ditawar lagi, oke aja. Saya cuma nunggu 10 menit, gak pakai lama, setelah itu langsung beres.. Oh iya, saya juga dapat garansi selama satu bulan, jika reseletingnya bermasalah lagi.

Buat yang mau coba silahkan datang ya, nama ruko reparasi tasnya adalah Service Center (SC) yang lokasinya ada di Detos Lantai Lower Ground (LG) LS 8 No 5 (deket sama basement parkiran). Di sini, gak cuma bisa reparasi tas saja, tapi juga sepatu, koper, duplikat kunci, jaket, serta coloring khusus warna hitam saja.

 

Reparasi Fixie

 

reparasi tas fixie
Ini penampakan kiosnya dari depan. Buka dari jam 9.00-21.00

Nah, buat yang tinggal di wilayah depok 2 timur dan sekitarnya, boleh juga mampir ke reparasi tas Fixie, harganya murah meriah. Saya sendiri juga baru tahu ada jasa reparasi tas di daerah tersebut, ternyata baru berdiri sejak 2016 lalu (update 2019: tokonya sudah nggak ada, saya nggak tahu pindah kemana sekarang, hikss)

Kiosnya agak kecil dan nyempil, jadi buat yang bukan orang sini, mungkin agak susah nyarinya. Lokasinya di Jalan Bahagia Raya (kalau dari jalan baru, sederetan sama Domino’s Pizza dan persis sebelahan sama Warteg Karimah Bahari, seberangnya ada Alfamart).

Meski, belum coba jasa di sini, saya sudah sempat tanya-tanya ke pegawainya untuk kisaran harga mengganti kepala resleting, jauh lebih murah, bisa dapat Rp20 ribuan πŸ™‚

reparasi tas fixie
Bukan cuma untuk reparasi tas aja ternyata, tapi lumayan banyak nih jasa yang ditawarkan πŸ™‚

Untuk servis lainnya, memang harus dilihat dulu kondisi barangnya, rusaknya seberapa parah, jadi bisa ditentukan jenis perbaikan dan biayanya lebih rinci. Untuk lebih jelasnya, langsung aja datang ke lokasi atau follow instagram mereka fixie_id atau hubungi line mereka fixie_id πŸ™‚


Posted

in

by

Comments

16 responses to “Pengalaman Reparasi Tas di Detos”

  1. Muhammad Fikriansyah Avatar
    Muhammad Fikriansyah

    saya ada beberapa pertanyaan nih mba

    1. apakah tempat yg di detos itu bisa reparasi keril?
    2. kalo misalnya tidak bisa apakah mba ada rekomendasi di daerah depok?

    – Terimakasih

    1. Tya Avatar

      Haloo, silahkan lgs tanyakan sj ke service centrenya yah di nomor ini 0821-2711-0667 πŸ™‚

  2. Anonym Avatar
    Anonym

    Selain di detos, tempat reparasi tas daerah depok dimana lagi ya mba? Minta alamat lengkapnya atau patokannya kalo bisa. Trims

    1. Tya Avatar

      Haloo, aku pernah coba di labi-labi daerah beji, cb googling aja, lgs keluar alamat lengkapnya. Kl mau gampang aksesnya di margonda, ya laba-laba. Selain itu, krg tau lg ya πŸ™‚

  3. anisah Avatar
    anisah

    Mau nanya nih bukanya sampe jm brpa ya toko itu.

    1. Tya Avatar

      jam 5 sore kl gk salah

  4.  Avatar
    Anonymous

    Saya dari Bali mau refarasi tas bs sy

    kirim? Ongkos di transfer

    1. Tya Avatar

      lgs hub no telp di atas aja ya πŸ™‚

  5. windi Avatar
    windi

    selmat siang nomer telpon reparasinya tidak dapat dihubunngi…. saya mau tanya2 brp harga reparasi tas dan bahan yg digunakan….
    atau mungkin ada akun sosial media atau whatsapp….
    terima kasih

    1. Tya Avatar

      wahh, syng bgt yah, mhn maaf kl harga selain jasa ganti resleting terus terang aku gk paham. Kl mbak-nya msh di daerah depok, mngkn bs lgs datengin aja tokonya πŸ™‚

      1. windi Avatar
        windi

        nomernya emang udah g aktif… g baca secara seksama itu ada Instagram ma Linenya… barusan saya hubungi aktif….
        maaf

  6. Zak QOHAR Avatar
    Zak QOHAR

    Hari Minggu buka jam brp.. Saya mau reparasi koper beroda di sana.

  7. lizza Avatar
    lizza

    mau tanya donk… bisa ga ya klo ngecilin sepatu yg rada kegedean… mksh

  8. Nunung Avatar
    Nunung

    Tempat reparasi di detos sangat mengecewakan…ga sesuai janji,banyak alasan !!!!!

    1. tyap Avatar

      Wahhh, untungnya waktu itu sih aku baik2 aja mba hehe…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!